Cara Membuat Kue Pukis Kelapa


Kali ini kita akan menyimak Cara Membuat Kue Pukis Kelapa, sebenarnya gampang-gampang susah, namun bila anda cukup teliti,akan mendapatkan hasil yang sempurna.

Bahan-bahan yang anda perlukan adalah sebagai berikut :

1. Ragi instan : ½ sdm

2. Air hangat : 4 sdm

3. Telur : 3 butir

4. Gula halus : 100 gr

5. Tepung terigu (gandum) : 150 gr

6. Santan dari ½ butir kelapa
didihkan : 175 cc

7. Kelapa muda dikeruk dagingnya secukupnya

Nah, itu tadi bahan yang di butuhkan, bahan tersebut banyak di temukan di pasar-pasar terdekat, ataupun di mini market tentunya.

Sekarang kita akan menyimak cara pembuatannya :

1. Larutkan ragi dengan air hangat, biarkan hingga berbuih.

2. Kocok telur dan gula hingga putih. Tambahkan tepung terigu, kocok sampai tercampur.

3. Masukkan adonan ragi ke dalam adonan terigu, lalu kocok sampai merata sambil dituangi santan.

4. Tuang adonan ini kedalam cetakan-cetakan yang telah di olesi mentega dan di taburi terigu, panggang sampai matang, setalah itu diberi gading kepala diatasnya dan teruskan memanggang kue itu hingga matang.

Nah, itu tadi bahan dan Cara Membuat Kue Pukis Kelapa, semoga bisa menginspirasi anda dan membuat kita mencintai makanan indonesia.

Mau Berlangganan Contoh Surat Terbaru dari Kami?